Komparasi Motor

Coba Kita Sandingkan Tormax dengan Jupiter MX!

Brader sekalian, bila melihat CC tentu lawan sepadan TVS Tormax adalah Suzuki Satria Fu, lalu kalau kita melihat model tentu saingan Tormax adalah MX, lalu kalau melihat tenaga di atas kertas maka lawan sepadan adalah CS 1. Nah untuk kali ini coba kita sandingkan dulu si Tormax ini dengan Jupiter MX yang secara model sangat mirip. Pertama monggo kita lihat gambarnya dulu:
MX
https://expire.bonsaibiker/wp-content/uploads/2011/04/new-jupiter-mx-by-ardya-co-cc.jpg
Tormax


Ya, soal desai memang lebih  mirip ke MX, daripada CS 1 atau FU, dan boleh jadi suatu saat bisa menjadi MX killer.

Soal Fitur den PElayanan 3 S
Sebagaimana kita ketahui si tormax mengandalkan segudang fitur, yakni diantaranya memiliki Turbotune, dual tone muffler serta full digital pada speedometer, lampu helmet warning (pengingat penggunaan helm), pengukur waktu akselerasi 0-60 kpj secara otomatis, serta waktu per lap (putaran) ketika diajak beradu di sirkuit.Untuk menghentikan laju kedua rodanya Tormax dibekali rem cakram depan dan belakang. Pada rem depan menggunakan ukuran besar 290 mm sehingga lebih presisi, dan masih banyak yang lainnya. Sementara keunggulan X di konfigurasinya yang tegak, ditambah pelayanan 3S yang lumayan gampang dan luas. Adapun TVS kalah jauh dalam hal 3 s ini.

Harga
Untuk harga TVS Tormax di bandrol dengan harga Rp 14,5 Juta, lalu Jupiter MX harganya adalah : non cluth Rp 15,7 cluth Rp 16,4 juta (OTR Jakarta). Nah disini kita bermain pilihan, mau harga murah fiur lengkap, pilih Tormax, lalu mau jaringan 3 s dan brand ternama pilih MX.

Tenaga
Mesin 150 cc empat tak yang diusung motor ini menghasilkan tenaga 13,2 PS pada 8.000 rpm dan torsi 12,5 Newton meter pada 5.500 rpm. Layak dipertimbangkan ini!
Lalu tenaga MX dengan perbandingan Kompresi : 10,9 : 1 diperoleh power max : 9.21kW (12,43dk) / 8500rpm dan torsi max : 12,14 Nm / 6000 rpm.

 Spek


Tormax mengandalkan mesin 150 cc rebah perbandingan kompresi 11,3 : 1.

Sepek Tormax Dibanding yang Lain

Ni dia spesifikasi New Jupiter MX Lengkap:
• Panjang x Lebar x Tinggi : 1.960 mm x 695 mm x 1.080 mm
• Tinggi Tempat Duduk : 775 mm
• Jarak Antar Roda : 1.255 mm
• Jarak Ke Tanah : 130 mm
• Kapasitas Tangki : 4 Liter Berat Isi : 116 kg
• Tipe Mesin : 4 Langkah, 4 Valve SOHC, Berpendingin Cairan
• Diameter Langkah : 54,0 x 58,7 mm
• Kapasitas Silinder : 134,4 cc
• Susunan Silinder : Cylinder Tunggal / Tegak
• Perbandingan Kompresi : 10,9 : 1
• Power Max : 9.21kW (12,43dk) / 8500rpm
• Torsi Max : 12,14 Nm / 6000 rpm
• Oli Mesin : Total 1.150 Liter
• Transmisi : Return, 5 Percepatan (1-N-2-3-4-5)
• Kopling : Basah, Kopling manual, Multiplat
• Sistem Starter : Electric Starter dan Kick Starter
• Tipe Rangka : Diamond
• Suspensi Depan : Teleskopik
• Suspensi Belakang : Lengan Ayun, Suspensi Monocross
• Rem Depan : Cakram
• Rem Belakang : Cakram
• Ban Depan : 70/90-17M/C 38P
• Ban Belakang : 100/70-17M/C 49P

Monggo dicermati!

96 komentar pada “Coba Kita Sandingkan Tormax dengan Jupiter MX!