Berita Umum

Grojog Pasar Dengan Stok CBR 150, Beginilah Cara AHM Mencounter System Indent On Line R 15

Brader sekalian, secara umum strategi Honda dalam jualan adalah by stock. Artinya sebelum jualan Honda telah menyetok sejumlah besar atau tepatnya ribuan motor di gudangnya. Menurut sebuah informasi yang masuk ke redaksi Bonsai Biker, kini memang di gudang AHM Cikarang ribuan motor siap kirim membludak ke lahan parkir. Nah ini tentu jauh beda dengan strategi marketing Yamaha yang by order. Yang memang memasang indent dulu baru kemudian dibiknin motornya dan setelah sekian waktu baru bisa dikirim ke konsumen. Ya faktanya memang terlihat demikian, indenter online R 15 dan R 25 memang mengular dan membuat kagum para kompatior namun membuat resah pea indenter. Ya betapa tidak harus nunggu lama. Nah perkara hasil ya kita lihat saja nanti menangan mana.

cbr 150 Lokal diangkut
cbr 150 Lokal diangkut

Yup kenapa Honda begitu berani memprodukis ribuan motor? Ya jelas wong memang strateginya by stock, dan memang fakta di lapangan banyak berbicara bahwa ketika sedang beli produk kompatitor harus indent dan nunggu maka banyak yang lari ke Honda dan langsung bawa pulang produk Honda. Belum lagi memang banyak pula fans Honda yang loyal dan sedari awal memilih Honda. Satu hal yang menjadi pertimbangan keberanian Honda ini adalah bahwa ngutip pernyataan juragan Rondo bahwa modal Honda secara Global itu sekitar 7 kali lipat dari mdal Yamaha, alamak, pantesan berani dan bisa nyetok banyak.

cbr 150 diangkut truk
cbr 150 diangkut truk

Nah untuk kasus CBR 150 Lokal ini, nampaknya Honda juga menggunakan strategi yang sama, stock melimpah mengguyur pasar. Lihat saja, meski di indent online beru menunjukkan seratusan indenter,  namun terlihat sebagaimana terpampang digambar, ratusan CBR 150 lokal sudah siap dikirim ke berbagai daerah yang boleh jadi untuk menerapkan strategi jualan by stock ini. So, mamukah menyaingi R 15? Musti menunggu bukti dulu gan!

82 komentar pada “Grojog Pasar Dengan Stok CBR 150, Beginilah Cara AHM Mencounter System Indent On Line R 15