NMax

Impressi Riding N-Max Di Kota Cirebon dan Tanjakan Kaki Gunung Ciremai

Testimoni N-Max
Testimoni-N-Max

Brader sekalian Selasa kemarin tepatnya tanggal 16-06-2015 James Bons diberi kesempatan oleh kang Agus Moncer untuk ngetest yamaha N-max kinyi-kinyisnya yang baru keluar dari dealer. Trims untuk kang Moncer atas pinjemannya dan menyediakan waktunya jepret-jepret di kaki gunung Ciremai Cirebon. Ya, beberapa hal James Bons soroti dalam test ride ini, yakni tentang testimoni di kota, lalu di jalan sepi, di jalan bergelombang, di tikungan tajam, di tanjakan, hingga di turunan, suspensi, getaran, dan ergonomi.

Testimoni di Kota

N max di Kota
N-max-di-Kota

Impressi riding diawali dari kota cirebon yang ramai, stop n go, selap-selip.Yup dalam kondisi ini torsi besar dan mesin 150cc N-Max sungguh membantu gan, hentakan pertamanya terasa banget motor ini untuk menembus kemacetan, spontan ngegas, dan rem ABS mantab untuk spontan ngerem, gak ada sefek sliding memang. Boy tidak terlalu bongsor, tidak berat dan mudah dibanting kiri-kanan menembus kemacetan.

Di Jalan Sepi

N-Max di Jalan Sepi
N-Max-di-Jalan-Sepi

Ketika James Bonsmulai keluar dari kota Cirebon yakni di daerah Sumber, jalan mulai sepi. Geber ni N-max gan. Enak manteb dan anteng di speed 100 kph. Tak ada efek limbung, tangan terasa gatel gan pingin mbejeg gasnya aja hehehe. Pokoknya sejauh jalannya mulus uenak anteng kebut gan.

Suspensi Di Jalan Bergelombang

Nah selanjutnya gentian nyoba suspensi di jalan bergelombang sedikit kriting. Nah disini kita sedikit diuji gan. Suspensi motor ini terasa keras, sehingga ketika melahap jalan keriting kita mesti sedikit nahan gujrag-gujrag meski tidak terlalu kencang. Ya, testimoninya mirip denga Mio atau GT 125, yang suspensinya terasa sama-sama kurang empuk. Meeski keras, namun motor ini sungguh stabil gan, menghajar jalan keriting tak merasakan efek limbung atau sliding, hajar terus aja.

Di Tikungan Tajam

Testimoni N Max di tikungan tajam
Testimoni-N-Max-di-tikungan-tajam

Untuk tikungan tajam, ya itu salah satu kelebihan N-max. Shock keras ternyata memang untuk mengakomodir motor ini agar stabil baik di jalan keriting maupun di tikungan tajam. Asik gan, melibas tikungan enteng saja, mak wusss, sambil sedikit rebah. Wee namanya juga motor pinjeman gan, ya gak berani rebah0rebah hehehehe.

Di Tanjakan Nikung

Impressi N-Max di Jalan Sepi
Impressi-N-Max-di-Jalan-Sepi

Menggunakan matik di tanjakan memang rata-rata harus ancang-ancang dulu sebelum nanjak ekstrim, ini nampaknya juga berlaku buat N-max. Nah di daerah Plangon, Sumber tepat di kaki gunung Ciremai ini, memang salah satu tanjakannya  agak ekstrim nikung sambil nanjak. Nah disitu apabila startnya tidak ancang-ancang, motor terasa kedodoran. Kita musti punya feeling terhadap perpindahan gigi otomatisnya. Galau di tengah tanjakan ekstrim berhenti dan start kembali, mm agak kedodoran gan, musti urut pelan-pelan baru kalau RPM dan mulai gede gas poll.

Di Turunan

N-Max-di-turunan
N-Max-di-turunan

Habis tanjakan, nyoba trunan tajam gan. ABS cukup bekerja optimal di sini, cieet seet gak ada efek sliding atau ngengsot bannya. Terasa nyaman dan aman untuk menurun walau ekstrim.

Getaran

Yamaha N-Max
Yamaha-N-Max

Jujur untuk masalah getaran memang terasa gan, apalagi kalau sudah rpm gede pas di tanjakan, motor terasa getarannya. Ya 150 cc matik gan, tenaganya jozz getarannya juga jozz, hehehehe.

Ergonomi Riding Posisi

Riding-posisi-N-max
Riding-posisi-N-max

Membelah angin pegunungan terasa asoy aja gan, dengan riding posisi yang bisa berubah, kaki bisa nekuk dan juga bisa lurus, sesuai kebutuhan kita.

Seat Height N-Max
Seat-Height-N-Max

Bagi rider setinggi 164 macem James Bons memang bila kaki diturunkan sedikit jingnjit, tapi tidak masalah, assoyy aja.

Ini Gan Poto Kang Moncer!

Agus-N-Max
Agus-N-Max

Orangnya gak mau nampil, suka di balik layar hehehe. Trims kang Moncer.

Demikian impressi test ridenya gan, semoga bermanfaat.

36 komentar pada “Impressi Riding N-Max Di Kota Cirebon dan Tanjakan Kaki Gunung Ciremai

Tinggalkan Balasan ke iwak banaran is back Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.