Berita Umum

Saat Polisi Berbuat Baik Jarang Yang Nyorot!

polisi-menolong-nenek-nenek-2
polisi menolong nenek nenek-2

Kecenderungan di dunia pemberitaan memang bisa dibilang unik. Susah ditebak, dan terkadang bisa dibilang bahkan tidak adil atau tidak fair. Misal saja satu dua tiga atau 10 moge trobos tol, jadi headline news di surat kabar atau blog, lalu ramai nangkring di berbagai roup fb diobrolin, ketika ratusan motor kecil masuk tol ya beritanya biasa aja. Demikian ketika mobil bak nabrak tukang sayur, ya pemberitaannya biasa aja, namun ketika mobil Lambo nambrak warung mmm heboh. Nah ini juga tak terkecuali pada pak polisi, dimana ketika polisi berbuat salah, pasti rame-rame disorot dipublish dan dihujat. Giliran polisi berbuat baik, senyap gan.

Seperti gambar di atas, ketika polisi berbuat baik sebagaimana diupload oleh akun Fb Mike Michael Saviora di group FB Info Cegatan Jogja yang menggambarkan kebaikan pak polisi sebagai berikut:

‪#‎SEMAANGAAT_PAGI‬

Pak Polisi yang baik, simpatik.
Mengantar Simbahsimbah sepuh.

Pos prapatan Monjali.

Demikian juga dengan kejadian di Purwakarta seperti gambar di bawah ini:

polwan-gendong-siswa-seberangi-kali
polwan gendong siswa seberangi jembatan

Seperti yang dikabarkan oleh Tribratanews.com bahwa anggota Polwan Kepolisian Resor Purwakarta membantu pelajar menyeberangi Sungai Cilalawi yang belum memiliki jembatan penghubung, pada Senin (14-12-2015). Mereka ini sesuai arahan Kapolres, Ajun Komisaris Besar Polisi Trunoyudho Wisnu Andiko membantu Bhabinkamtibmas dan Polisi Perairan. Polwan, Bhabinkamtibmas dan Polair Porles Purwakarta ini menyeberangkan warga yang beraktivitas di sekitar Sungai Cillawi, terutama para pelajar yang hendak berangkat dan pulang sekolah. Kegiatan ini akan terus dilakukan hingga sampai pembangunan jembatan selesai dikerjakan.

Tengok juga beberapa perjuang Polwan di bawah ini!

perjuangan-polwan
perjuangan-polwan

perjuangan-polwan-2 perjuangan-polwan-nganter-kotak

Media Membuat Mindset atau Media Mengikuti Trend? 

Media dan pembaca tentu satu paket, bila ada media tak ada pembaca ya tak ada peran di media tersebut. Dalam hal ini ketika media menulis berita, lalu tak mendapat sambutan pembaca maka akan dirasa hambar dan percuma menulis. Nah, disini sebenarnya media yang ikut keinginan pembaca atau malah media yang membuat mindset?

Misal media menulis tentang kebaikan polisi lalu sepi pembaca, kemudian ketika media menulis polisi main pungli langsung ramai. Nah, ini pastinya akan menjadi sedikit mendalam bahasannya. Mungkinkah media hanya ikut arus yakni menulis hal-hal yang asik diobrolin pembaca, atau media diam-diam membuat mindset tertentu sehingga secara tidak sadar pembaca akan terbawa asyik pada berita yang ditulis media? Sehingga secara kontinyu media bisa mengontrol keinginan pembaca, mengarahkan dan mendikte pembaca? Termasuk baik buruknya polisi, sopan tidaknya moge, dan sebagainya?

Atau pula memang di masyarakat sudah terbentuk keyakinan bahwa misalnya polisi itu sealu baik dan harus baik sehingga bila sedikit salah, bakal dihujat bareng, atau pula para pengguna moge itu pastilah orang berpendidikan sehingga kalau sedikit salah, masyarakat langsung kecewa, kemudian secara tidak langsung masyarakat melakukan pembiaran pada mocil yang melanggar dengan asumsi boleh jadi penggunanya belum tahu aturan?

Nah bagaimana menurut agan sekalian!

23 komentar pada “Saat Polisi Berbuat Baik Jarang Yang Nyorot!

  • Di hujat ketika salah, Tidak di puji ketika berhasil. “Jaya terus kepolisian Indonesia”

    Balas
  • itu cuman oknum polisi boss !! semoga ngerti

    Balas
  • Spt nya orang2 atas lgs HEBOH & DIEXPOSE klo buat kesalahan tp HAL BIASA/LUMRAH klo orang2 bawah buat kesalahan. Ini terbukti dr beberapa artikel para blogger & medsos.

    Balas
  • richie

    nama.a berbuat baik iti tangan kanan beramal tangan kirk gak perlu tau… kenapa keburukan selalu diekspose agar semua tau hal yg buruk telah terjadi agar ada yg bergerak untuk memperbaiki.a entah pihak yg berwajib atau pihak2 lain yg bersangkutan… masa iya kalo niat bantu foto.a bagus2 banget… kalo mau ngamal di foto terus disebar2 nenek saya juga bisa…

    Balas
    • saya mah apa..

      ya kalo dari sononya kameranya yg buat ngambil udah bagus ya hasilnya yo bgus tho mas e 😀
      Di manapun pasti ada orang yang tidak baik, termasuk di kepolisian.
      Tapi, bukan berarti semua polisi itu tidak baik. Orang tidak baik itu ada dimana-mana. misal aja deh kalo situ ikut baksos, trus ada wartawan kbetulan lwat trus fotoin (stunya ga tau) apa ga bgus hasil fotonya 😀 IMHO

      Balas
  • ochimkediri

    topik yg paling menarik kan memang membicarakan kejelekan orang mbh.

    Balas
  • Wedang Kopi

    Wajar kalo berbuat salah banyak yang kontra, bah kui polisi, bah kui sipil, bah kui pejabat, dll

    Balas
  • untung mbah bons nyirt jadi kita tahu.. makasih mbah bons…

    Balas
  • Anonim

    Karena itu sudah tugasnya dan oknum yang berbuat tidak baiknya kayaknya lebih banyak dari yang berbuat baiknya,,, ya jadinya sudah tertanam di masyarakat

    Balas
  • karena namanya polisi memang harus berbuat baik melindungi masyarakat, .. .itu Garis nya, .. .klo keluar garis ya jd pemberitaan. …. . . .klo masih d dalem garis ya itu biasa,mmang bgt, itu sdh tugasnya, … .

    Balas
  • Brekele

    Iklan yg dibaliho boleh juga tuh….

    Balas
  • yohama=

    ini SALAH MEDIA (cetak,elektro,online) mbah, tiap hari selama puluhan tahun masyarakat dicuci otaknya dengan tayangan keburukan, makanya ga ada respect lagi sama yg namanya kebaikan…

    tapi… ya gitudeh media selalu benar, yg disalahkan justru masyarakat, kenapa nonton acara itu.

    kalo dicerna dgn jernih, masyarakat gak akan kracunan kalo media gak nyebarin racun.

    ITU…..

    Balas
  • walawala

    polisi kan dibayar untuk berbuat “baik”
    berbuat baik aja dibayar loh
    maklum kalo ada oknum berbuat jelek ya dibully habis2an, karena gak sesuai kodratnya, alias gak sesuai dengan fungsinya dia dibayar

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.