Race

Rossi Menangi Race GP Jerez 2016, Pak Tua is Back

 Rossi-Menangi-Race-GP-Jerez-2016
Rossi Menangi Race GP Jerez 2016

Rossi Menangi Race GP Jerez 2016, Pak Tua is Back! Wah, rame ni gan race GP Jerez Spanyol, dimana Rossi memulai balapan dari urutan pertama dikuntit Lorenzo dan Marquez. Ya jelasnya Rossi kan jarang memenangi pole, biasanya balapan dari posisi 3, 4 dan sebagainya lalu merengsek ke depan. Dan kini dia mulai dari depan, makanya banyak yang penasaran. Nah race kali ini Lorenzo terlihat tegang, bahkan dia diberitakan agak marah kerena ban Michellin ini susah diprediksi, mmm, bikin banyak penasaran. Sementara Marquez justru bilang ini adalah sirkuitnya Yamaha, banyak tikungan yang bersahabat dengan Yamaha. Dan Rossi terlihat kalem gan. So, ……ternyata Rossi menang.
Jalannya Race:

Sejak start dimulai Rossi langsung ngacir ke depan memimpin disusul Lorenzo. Sementara Pedrosa dari posisi 7 langsung ngacir ke posisi 3, Marquez di posisi 4. Beberpa tikungan kemudian, Marquez menyalip Pedrosa dan menduduki posisi 3.

Beberapa putaran berikutnya Rossi terlihat mulai meninggalkan Lorenzo yang duel seru dengan Marquez. 22 Laps to go, jarak antara Rossi dan Lorenzo mencapai 0, 9 detik. Dan di 20 Laps to go sudah mencapai jarak 1,5 detik.

18 laps to go, motor Dovi bermasalah. Akhirnya masuk pit dan gak balik lagi.

16 laps to go, jarak antara Rossi dan Lorenzo menjadi 2,5 detik. Sementara Lorenzo terus berduel dengan Marquez yang ingin mengkudeta dia dari posisi 2.

Sepi dari salip salipan gan, agak bosenin, hehehe kayak touring. Di lini tengah yang rame. Pedrosa mau dikudeta olah Aleix Espargaro.

13 Laps to go, Marquez mulai mengendurkan serangan ke Lorenzo pas dia kebablasan di sebuah tikungan, melber sehingga Lorenzo ngacir 1,5 detik di depannya.

9 Laps to go, lorenzo mulai meninggalkan Marquez dan sekaligus memperpendek jarak dengan Rossi, yang tadinya 2,5 detik, kini tinggal 2,1 detik. Wew, topi-topi kuning pada ketar ketir hehheheehe. Tapi ternyata di 6 laps to go, lorenzo mulai keteteran, ia kembali memperlebar jarak dengan Rossi menjadi 3 detik. Lalu nambah lagi jadi 4 detik jaraknya gan, dan Rossipun memenangi balapan disusul Lorenzo dan Marquez.

Hasil Selengkapnya:

POS # RIDER GAP
1
46
V. ROSSI
45:28.834
2
99
J. LORENZO
+2.386
3
93
M. MARQUEZ
+7.087
4
26
D. PEDROSA
+10.351
5
41
A. ESPARGARO
+14.143
6
25
M. VIÑALES
+16.772
7
29
A. IANNONE
+26.277
8
44
P. ESPARGARO
+30.750
9
50
E. LAVERTY
+32.325
10
8
H. BARBERA
+32.624

.

39 komentar pada “Rossi Menangi Race GP Jerez 2016, Pak Tua is Back

Tinggalkan Balasan ke sijidewe Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.