Berita Umum

Pasca Heboh Istri Jenderal Tampar Petugas Bandara, Kini Dokter Militer Pukul Petugas Soetta

dokter TNI tampar petugas bandara soeta
dokter TNI tampar petugas bandara soeta

Pasca Heboh Istri Jenderal Tampar Petugas Bandara, Kini Dokter Militer Pukul Petugas Soetta. Pelakunya adalah seorang dokter militer berinisial AG. Dokter ini menampar petugas Aviation Security (Avsec) Bandara Soekarno-Hatta bernama Fery Surya. Menurut keterangan Security Rescue & Fire Senior Manager Bandara Soekarno-Hatta Tommy Bawono, insiden penamparan ini terjadi pada Jumat (7/7/2017) kemarin, tepatnya pukul 15.38. Saat itu AG sedang melewati pos pemeriksaan di Terminal IA Bandara Soekarno-Hatta.

Saat AG melewati metal detector, lampu menyala. Petugas pun menahan AG untuk dilakukan pemeriksaan badan atau body search. Karena kemudian  melakukan pemukulan, maka sesuai prosedur yang berlaku, AG langsung digiring ke Avsec untuk diperiksa dan selanjutnya dilaporkan ke Polres Bandara Soekarno-Hatta.

Kronologis kejadian menurut Kasubag Humas Polres Kota Bandara Soetta, Iptu Prayogo, kepada wartawan Jumat (7/7/2017) malam, bermula ketika AG melewati Walk-through Metal Detector (WTMD) dan X-Ray hingga berbunyi. Selanjutnya Fery memeriksa AG, selanjutnya terjadi adu argumen hingga pelaku menampar korban sekali di pipi sebelah kiri.

Tepatnya insiden berlangsung pukul 15.38 WIB. Kemudian, Pelaku dan korban dibawa ke Satuan Reserse Kriminal Polres Kota Bandara Soetta, untuk dilakukan pemeriksaan.

UUD Ujung-ujunganya Damai

Insiden ini berakhir damai gan, akhirnya dokter militer itu meminta maaf kepada korban lewat kesepakatan 6 poin perdamaian yang ditandatangani kedua pihak sebagai berikut ngutip dari tribun:

1. Pelaku meminta maaf kepada korban dan korban bersedia memaafkan
2. Pelaku berjanji tidak akan melakukan lagi perbuatan tersebut
3. Korban dan pelaku menganggap perkara tersebut selesai dan kedua belah pihak sepakat tidak akan melanjutkan proses hukumnya
4. Korban tidak akan membuat Laporan Polisi perihal perkara tersebut
5. Tidak ada tuntutan atau ganti rugi atas kejadian tersebut
6. Pelaku harus meminta maaf secara tertulis kepada korban, Institusi dan PT Angkasa Pura II.

2 komentar pada “Pasca Heboh Istri Jenderal Tampar Petugas Bandara, Kini Dokter Militer Pukul Petugas Soetta

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.