Tips

Mau Coba Ban Nitrogen?


Kedua ban wajib diisi angin yang sama

Tentang penggunaan angin Nitrogen di motor memang belum lazim digunakan mas bro. Karena memang penggunaannya masih dirasakan belum sepenting di roda empat yang memiliki beban berat dan kecepatan yang tinggi.

Aplikasi angin Nitrogen ini memang mempunyai kegunaan khusus.  New Product Development PT Gajah Tunggal, produsen IRC, Dodiyanto mengatakan: “Pemakaian Nitrogen menjaga kondisi tekanan ban tetap stabil. Dengan dua roda, kondisi ini makin membuat nyaman dan aman pengendara. Ban yang terus menerus berputar akan menghasilkan panas.” Pada angin biasa atau oksigen, kenaikan tekanan bisa mencapai 5-6 psi. Sedangkan pada Nitrogen relatif lebih stabil. “Paling 1 psi,” ujarnya lagi.

 Tapi hanya pada ban tertentu saja seprtinya nih mas bro. Penggunaan angin Nitrogen ini bisa dipakai pada ban tubeless atau tube type. Menurut Dodiyano lagi, bahwa dari segi  kekuatan biasanya pabrikan menyarankan dipakai di ban tubeless.

Menurut Sales Representatif, PT Industri Karet Deli, produsen ban Swallow, Gunawan:
“Semakin besar tekanan pada ban, bagian yang menapak akan lebih kecil. Ini yang bisa membuat bahaya sekaligus tidak nyaman. Makanya, penggunaan unsur kimia dengan lambang N ini akan membuat ban menjadi lebih aman”, ujarnya.

Satu hal lagi yang perlu diperhatikan mas bro, jika menginginkan pengisian dengan angin Nitrogen,  maka kedua ban wajib diisi dengan Nitrogen. Jangan salah satu Nitrogen, satunya angin biasa atau oksigen. Karena kenaikan tekanan pada dua unsur tadi berbeda. Bayangkan jika satu ban dengan naik 6 psi karena pakai angin biasa sedangkan ban lainnya naik cuma 1 psi karena pakai Nitrogen. Pasti bukannya aman malah membahayakan.

Wah harus dipastikan keamanannya nih..,ada yang mo coba???

16 komentar pada “Mau Coba Ban Nitrogen?

Monggo Tinggalkan Komen Sini Gan, Isian Kolom 3 Pake http://www.... Bila Susah Kosongin

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.