Kecelakaan

Busway Tabrak Pemotor Hingga Tewas Di Tempat di Depan RSUD Pasar Rebo

Busway tabrak pemotor di depan RSUD Pasar Rebo
Busway tabrak pemotor di depan RSUD Pasar Rebo

TMC Polda Metrojaya menerbitkan sebuah berita bahwa terjadi tabrakan antara pemotor dengan Busway di depan RSUD Pasar Rebo. Pemotor meniggal di tempat. Kecelakaan terjadi kurang lebih pukul 10 malam selasa 06-01-2015. Berikut stamen TMC Polda Metro Jaya:

22:05 Kecelakaan Busway & Pemotor di di dpn RS Pasar Rebo Jl. Raya Bogor & msh penanganan Polri.

Mungkin bagi yang tidak tinggal di Jakarta, perlu diketahui bahwa untuk depan RSUD Pasar Rebo ini bukan jalur busway. Si bus ini boleh jadi mau pulang ke poolnya sehingga menggunakan jalur biasa, artinya bukan jalur busway. Nah karena bukan jalur busway belum jelas siapa yang salah dalam kejadian ini. Kronoogisnya saja masih simpangsiur. Ya beberapa dari komentataor dalam twitter tersebut banyak yang menyalahkan pengemudi Busway yang katanya sering ugal-ugalan dan menerobos lampu merah:

busway sering nerobos lampu merah pak tolong d tindak!

kebetulan disitu bukan jalurnya transjakarta, bisnya pas lewat mau pulang ke poolnya..

اِنّا لِلّهِ وَاِنّا اِلَيْهِ رَجِعُوْنَ..itu busway mau msuk pool di gg.suci mayasari ya?

di dpn RS PS.Rebo tdk ada jalur busway, bgm bs terjadi? Busway jika mau pulang ke poll sering ugal2an!

Ya, James Bons dulu memang tiap hari lewat jalur tersebut waktu masih kerja di Condet selama 8 tahun dan tinggal di Bambu Apus belakang TMII. Memang jalurnya lurus sepi sehingga banya pemotor ataupun mobil kebut, apalagi sudah jam 10 malam kondisi lengang. Ya semoga arwahnya diterima di sisi-Nya dan diampuni segala dosa serta diberi tempat yang layak di alam sana, sementara keluarga yang ditinggalkan semoga diberi kesabaran, amin.

50 komentar pada “Busway Tabrak Pemotor Hingga Tewas Di Tempat di Depan RSUD Pasar Rebo

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.