Berita Umum

Ngintip Big Bike Honda Di Acara GIIAS 2015

Moge Honda
Moge-Honda

Brader sekalian, dalam Acara GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 di BSD yang kini sedang digelar, para ATM pada unjuk gigi menggelar gacoannya. Nah pada kesempatan ini PT Astra Honda Motor (AHM) memboyong seluruh jajaran Big Bike Honda untuk meramaikan gelaran dengan mengusung tema “Excites the World” dengan memajang 6 tipe big bike Honda yaitu Honda CBR1000RR SP, Honda NM4 Vultus, Honda CBR650F, Honda CB650F, Honda CB500F, dan Honda CB500X yang dipamerkan pada booth Honda di Hall 10 area Pre-Function 20 gedung Indonesian Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang pada 20 – 30 Agustus 2015.

ADA RCV213V

Satu hal yang menarik diantara banyak hal yang menari di boot ini adalah bahwa AHM menghadirkan replika motor sport balap Honda RCV213V yang merupakan besutan dua pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez dan Dani Pedrosa di ajang balap bergengsi MotoGP. Ya siapa tak kenal dengan tunggangan Marquez yang telah menghantarkannya merebut 2 kali elar juara dunia.

Gallery Foto

Yuk Simak Teknologi Moge Honda Spec dan Harganya!

1. CBR 1000 RR

Honda CBR1000RR yang dboyong ke Indnesia ini adalah generasi ke-12 yang dirilis pertama kali pada tahun 2012. Berpower 133 kW / 12,250 rpm dan torsi maksimum 114 Nm / 10,500 rpm, dengan mesin 999.8 cc, 4 silinder inline 16 katup berpendingin cairan, PGM-DSFI (Programmed – Dual Sequential Fuel Injection) 2 injektor di setiap saluran ruang bakar yang dikendalikan secara akurat oleh ECM dengan lebih responsif dan sensasi performa yang menakjubkan dan sesuai standar emisi gas buang sesuai standar EPA dan hanya diterapkan di model super sport. Hadir dengan varian warna HRC Tricolor dengan dengan harga (on the road Jakarta) Rp 575.000.000,-

2. NM4 Vultus

Hadir dengan desain “Cool atau Keren” tampil unik & futuristik, meluncur pertama di Tokyo Motor Show ke 41, 2013. Menawarkan teknologi Dual Clutch Transmission (DCT) dengan mesin SOHC 750cc parallel-twin silinder berpendingin cairan. Berbobot ringan, desain compact dengan tenaga dan torsi yang optimum pada putaran bawah hingga menengah untuk menjelajah tanpa batas dengan tenaga maksimum 40.3 kW / 6.250 rpm dan torsi 68 Nm / 4.750 rpm. Yang sangat menarik dari NM4 Vultus ini adalah bahwa motor ini mampu menjelajah hingga 28,4 km untuk 1 liter bahan bakar (metode WMTC, moda D) dan memiliki kecepatan maksimum hingga 168 kpj dengan akselerasi 6.5 detik pada jarak 0-100 km.  Dilengkapi dengan sistem pernafasan ganda (Dual Air Intake System) di sisi kiri dan kanan sehingga mampu mengoptimalkan pasokan udara ke dalam pembersih udara. Motor ini dipasarkan AHM dengan warna Mat Ballistic Black Metallic dan harga (on the road Jakarta) Rp 435.000.000,-. Siapkan dompetmu gan!

3. CBR 650

Hadir dalam dua type, Honda CBR650F ABS dan Honda CB650F ABS berkonsep “Next Street Fighters of Mid Multi” bermesin 649cc, DOHC 4 silinder inline yang merupakan mesin generasi baru yang sangat tangguh dan performa tinggi. Satu hal yang menarik dari motor ini adalah pengembangan mesin yang dapat meminimalisir terjadinya tumpang tindih katup dan menciptakan lorong masuk udara lebih lebar dan panjang dengan membuat  jalur udara langsung sehingga mampu menghasilkan tenaga hingga 64kW di 11.000rpm dan torsi 63 Nm pada 8.000rpm. Wew Jozz. Top Speednya hingga 210 kilometer per jam dengan mengkonsumsi 1 liter bahan bakar untuk 21.7 km (metode WMTC). Wew, mateb gaaaan. Hadir dengan 2 pilihan warna.  Honda CBR650F ABS hadir dalam Graphite Black dan HRC Tricolor, yang akan dipasarkan dengan harga (on the road Jakarta) Rp 240.000.000,-, sementara Honda CB650F ABS hadir dengan warna Mat Gunpowder Black Metallic dan Pearl Queen Bee Yellow yang akan dipasarkan dengan harga (on the road Jakarta) Rp 235.000.000,-.

 4. CB 500

Di kelas ini dihuni oleh Honda CB500X ABS dan Honda CB500F dengan mesin baru 471 cc, berpendingin cairan, 4 tak DOHC paralel, tenaga maksimal 35kW di 8.000rpm dan torsi maksimal 43 Nm pada 7.000rpm.  Top speed 176 km / jam dan menjelajah hingga 27 km / liter (metode WMTC) dan telah memenuhi standar regulasi emisi Euro 4. AHM akan memasarkan CB500X ABS dengan harga (on the road Jakarta) Rp 135.000.000,- dan CB500F dengan harga Rp 125.000.000,-

Catatan Umum

Ada teknologi canggih khas di moge Honda yakni Honda Ignition Security System (HISS) yang dikenal sebagai Immobilizer Honda. Teknologi ini mengaplikasikan microchip pada anak kunci yang telah diprogram dengan kode password tertentu dan terhubung dengan ECU yang tidak bisa dibaca oleh perangkat lain sehingga aman, canggih dan praktis saat digunakan. Manteb.

Tinggal nunggu kantong gan!

65 komentar pada “Ngintip Big Bike Honda Di Acara GIIAS 2015

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.