Kecelakaan

Kecelakaan Maut Bus RAPI vs Truk Fuso di Bandar Seikijang, Ini Kronologisnya

Kecelakaan Maut Bus RAPI vs Truk Fuso di Bandar Seikijang

Kecelakaan Maut Bus RAPI vs Truk Fuso by bonsaibiker.com- Masbro sekalian, terjadi sebuah Kecelakaan Maut Bus RAPI vs Truk Fuso di Bandar Seikijang yang memecah keheningan pagi kemarin,Kamis (26/72018) di Jalintim Kilometer 40 Kelurahan Seikijang Kecamatan Bandar Sei Kijan, sebuah Kecamatan di Kabupaten Pelalawan, provinsi Riau. Dalam kecelakaan tersebut terdengar bunyi benturan keras tak jauh dari Simpang Lubuk Ogung. Ya, Bus penumpang RAPI ternyata ringsek usai bertabrakan dengan truk fuso pengangkut galon. Tepatnya kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 06.20 WIB.

Kecelakaan Maut Bus RAPI vs Truk Fuso di Bandar Seikijang Riau
Kecelakaan Maut Bus RAPI vs Truk Fuso di Bandar Seikijang Riau

Kronologi Kecelakaan Maut Bus RAPI vs truk galon ini berawal saat bus RAPI maupun truk fuso melaju dari arah Pekanbaru menuju Pangkalan Kerinci. Kala itu bus RAPI dan truk berjalan beriringan. Mendadak setelah sampai di Tempat Kejadian Perkara (TKP), bus RAPI disinyalir hendak nyalip truk fuso bermuatan galon yang berwarna orange ini. Lantaran jarak sangat dekat dan kondisi tak memungkinkan, sementara supir bus ngotot, kecelakaan tak terhindarkan lagi.

Ngeri gan, bagian kiri bus menabrak bagian belakang sebelah kanan truk. Mak bruagh, bus remuk bagian depan sebelah kiri, nampak ringsek parah yang  memanjang dari depan hingga sisi belakang. Bahkan sebagaimana terlihat dalam foto, bagian atap bus sisi kiri hancur dan meninggalkan lubang besar akibat benturan yang kuat ini.  Adapun truk fuso bermuatan galon mengalami kerusakan pada bagian belakang sebelah kanan.

Berikut beberapa foto Kecelakaan Maut Bus RAPI vs Truk Fuso di Bandar Seikijang :

 

Mas bro, usai terjadi tebrakan, dikabarkan truk sempat menabrak rumah warga di pinggir jalan, hingga akhirnya berhenti di pinggir jalan.

Dalam insiden lakalantas antara Bus RAPI dengan truk fuso ini dikabarkan mengakibatkan korban meninggal dunia sebanyak dua orang.

34 komentar pada “Kecelakaan Maut Bus RAPI vs Truk Fuso di Bandar Seikijang, Ini Kronologisnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.