Kecelakaan

Kronologis Tabrakan Bus Sugeng Rahayu vs Truk di Madiun

Kronologis Tabrakan Bus Sugeng Rahayu vs Truk

Bonsaibiker.com – dalam artikel lalu telah kita share terkait tabrakan maut antaran bus Sugeng Rahayu Vs Truk. Nah dalam artikel ini coba kita beberkan Kronologis Tabrakan Bus Sugeng Rahayu vs Truk di Madiun ini.

Kronologis Tabrakan Bus Sugeng Rahayu vs Truk
Kronologis Tabrakan Bus Sugeng Rahayu vs Truk

Yup, dua kendaraan yang terlibat yakni antara Bus Sugeng Rahayu nopol W 7563 UN ini bertabrakan dengan truk pengangkut gas bernopol S 8155 NF. Truk dikemudikan Arifin (56) warga Jalan Kahuripan, Tanggulangin, Sidoarjo. TKP kecelakaan adalah di Jalan Raya Surabaya – Madiun, Desa Jerukgulung, Kecamatan Balerjo, Kabupaten Madiun. Kejadian adalah pada hari ini, Rabu (12/2/2020) siang sekitar pukul 12.30 WIB.

Dalam evakuasi bada truk, petugas kepolisian musti menggunakan mobil derek. Body truk menghimpit tubuh korban, dan mengevakuasi korban yang meninggal di lokasi mas bro.

Berkenaan dengan hal ini Kanit laka Satlantas Polres Madiun, Ipda Arjuna Barmasa angkat bicara. Pakpolisi ini menyampaikan bahwa lekalantas ini diduga terjadi lantaran sopir mengantuk, lalu gagal mengontrol kendaraan.

Kronologis kejadian

Menurut pak polisi ini, ketika itu truk merk Isuzu melaju dari arah barat. Yaitu dari arah madiun ke arah Surabaya. truk diduga pengemudi hilang kendali, lalu kemudian oleng ke kanan. Pada saat bersamaan bus Sugeng rahayu tengah melaju dari arah Timur, yakni dari arah Surabaya. Tabrakanpun tak terhindarkan.

Jadi disinyalir lantaran pengemudi truk mengantuk, pada saat jalan harusnya jalan lurus, truknya ternyata belok kanan. Lalu kemudian menabrak bus. Kanitlaka Satlantas Polres Madiun, Ipda Arjuna Barmasa belum bisa memastikan penyebabnya. Ia menyatakan masih memeriksa sejumlah saksi serta korban.

Ketika lakalantas ini terjadi, cuaca dalam kondisi cerah, dan kondisi jalan kering dan datar. Sementara itu pada jalan tersebut terdapat marka memajang berwarna kuning dua garis tidak terputus putus, dan jalan di bagi dua lajur.

Kronologis di atas, ternyata juga diamini warga sekitar lokasi. Seorang warga bernama Paspha Aji Wahyuris (25) menyampaikan bawha truk bergerak ke timur dengan kecepatan tinggi. Menurutnya truk rada oleng ke selatan/ke kanan dan masuk di jalur berlawanan. Maka akhirnya menabrak bus dari arah timur.

Ngeri mas bro, efek dari tabrakan adu bagong ini. Bus Sugeng Rahayu mengalami kerusakan ringsek pada body depan sebelah kanan. Bahkan yang rusak hingga body sebelah kanan tengah busa. Kaca bagian depan bus juga pecah.

Adapun kondisi truk tak kalah mengerikannya mas bro. Hampir seluruh bagian depan truk bermuatan gas tersebut ringsek, rusak parah, sampai supirnya terjepit dan meninggal di TKP.

2 komentar pada “Kronologis Tabrakan Bus Sugeng Rahayu vs Truk di Madiun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.