Lamborghini

Mitsubishi Galant Disulap Jadi Lamborghini atau Ferrari di Bayumas

Mitsubishi Galant Disulap Jadi Lamborghini

Bonsaibiker.com – mas bro, dunia modif memang tak ada habisnya. Kali ini kita ngintip Mitsubishi Galant Disulap Jadi Lamborghini atau Ferrai di Bayumas. Ya tepatnya di bengkel mas bro yang menggunakan akun FB Tio ini. Yakni yang berlokasi di Banyumas Purwokerto desa Karang gude.

Mitsubishi Galant Disulap Jadi Lamborghini
Mitsubishi Galant Disulap Jadi Lamborghini

Yup mas bro, berbagai mobil sedan di sini disulap jadi mobil sport. Kebanyakan memang mobil sedan yang dah rada kenceng seperti Mitsubishi Galant Hiu yang v 6 alias 6 silinder yang mayang bisa dikebut. Lalu bodynya di desain menjadi Lamborghini. Ya, Lambonya atau Ferrainya bisa dipilih mas bro dengan berbagai type, mulai dari Aventador, Hurican, Ferrary F8 dan sebagainya.

Berikut ini beberapa penampakan mobil yang mau dibikin replika Lambo yang tengah dalam pengerjaan.

Kalau dah jadi, ya keren juga mas boro, lihat saja berikut ini mobilnya diangkut Towing :

Lambo-Replica-dari-Banyumas
Lambo-Replica-dari-Banyumas

Memang mas bro, Mitsubishi Galant Disulap Jadi Lamborghini ini tentunya ya yang mobil kenceng lah. Setidaknya kalau dah penampakan macem Lambo, larinya lemotkan bisa disalip angkot, ngoahahhaa. Jadiwajar kalau yang dipilih macem Galant Hiu. Lihat saja speknya :

Spesifikasi Mitsubishi Galant Hiu

  • Type Mesin : 6A13 2,5 liter V6 6 silinder SOHC 24 katup.
  • Power : 167 HP @5.750 RPM.
  • Torsi : 230 Nm @4.500 RPM.
  • Kompresi : 9.5:1.
  • Bore x Stroke : 81 mm x 80.8 mm.
  • Transmisi : manual 5 percepatan dan matic triptonic 4 percepatan.

Mobil ini walaupun tua tapi masih sanggup lari hingga180 KPH mas bro. Jadi masih asoy lah kalau dibekali body Lambo.

Biaya Mitsubishi Galant Disulap Jadi Lamborghini

Mas bro, di bengkel om Tio ini menawarkan 2 tipe bahan. Yakni fiber dan plat. Kalau fiber kabarnya lebih murah dari plat mas bro. Ya ini sih tergantung pilihan konsumen aja.

Nah, untuk harga, kabarnya sampai 250 Juta kalau untuk plat. Nah mas bro,saat ini harga Mitsubishi Galant kalau di pasaran di kisaran 60 jutaan. Makanya untuk bikin replicaberarti kita musti butuh daa sekitar 310 jutaan mas bro untuk bahan dari plat.

Nah, kalau bahan dari fiber,bisa lebih murah lagi.

2 komentar pada “Mitsubishi Galant Disulap Jadi Lamborghini atau Ferrari di Bayumas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.