Pajak Motor Honda

Daftar Pajak Honda Verza Update

Bonsaibiker.com – mas bro sekalian, kali ini kita share Daftar Pajak Honda Verza Update 2020. Barangkali ada yang penasaran dengan kisaran besaran pajaknya. Mungkin mau belimotor ini ataudah punya tapi pingin liat besaran pajaknya.

Daftar Pajak Honda Verza Update 2020
Daftar Pajak Honda Verza Update 2020

Daftar Pajak Honda Verza

Sebelum kita share data pajknya kitalihat dulu varian Verza yang bpernah Edar di Indonesia.

Sejarah Honda Verza 150

Mas bro sekalian, Secara umum, Honda Verza 150 telah lahir dalm 2 generasi. Yakni Honda Verza Gen 1 dan Honda Verza Gen 2.

Honda Verza Gen 1

Honda Verza Gen 1 lahir pada tahun 2012/2013. Honda Verza 150 lahir dalam 2 tipe yaitu tipe Spoke Wheel (SW/jari-jari) dan tipe Cast Wheel (CW/velg racing).

Motor ini merupakan penerus GL series yang menggunakan mesin tegak 150 CC SOHC dan berpendingin Udara.

Waktu itu Honda Verza 150cc tipe SW harga OTR Jakarta adalah Rp.16.050.000,- per Januari 2013. Sementara Honda Verza 150cc tipe CW (Harga OTR Jakarta Rp.16.900.000,- per Januari 2013.

Hingga tahun 2018 harga Honda Verza 150 adalah sebagai berikut :

  • Honda Verza 150 yang menggunakan casting wheel dijual Rp 19.675.000.
  • Honda Verza 150 versi pelek jari-jari dilego Rp 18.825.000.

HondaVerza Gen 2

Verza Gen 2 ini disebut dengan All New Honda CB150 Verza. Diluncurkan pada hari Selasa 20/2/2018. Desainnya benar-benar baru.

Waktu itu All New Honda CB150 Verza ini masih hampir sama dengan harga Honda Verza 150. Terpaut Rp 250.000 lebih mahal. Motor ini tersedia dengan 2 tipe, yakni Cast Wheel (CW) dan Spoke Wheel (jari-jari). Untuk All New Honda CB150 Verza yang pakai pelek racing alias CW dijual Rp 19.950.000. Sedangkan yang pakai pelek jari-jari dibanderol Rp 19.300.000.

Honda mengklaim konsumsi BBM Verza baru ini mampu mencapai 46.3 kpl (EURO 2) dan 43.5 km/liter (EURO 3) berdasarkan hasil metode ECE R40.

Daftar Pajak Honda Verza

ModelTahunPajak
Honda Verza Facelift MT2012Rp. 212.000,-
Honda Verza Facelift MT2013Rp. 222.000,-
Honda Verza Facelift MT2014Rp. 234.000,-
Honda Verza Facelift MT2015Rp. 258.000,-
Honda Verza MT2016Rp. 276.000,-
Honda Verza Facelift MT2016Rp. 276.000,-
Honda Verza MT2017Rp. 330.000,-
Honda Verza Facelift MT2017Rp. 286.000,-
Honda Verza MT2018Rp. 332.000,-
Honda Verza Facelift MT2018Rp. 288.000,-
Honda Verza MT2019Rp. 344.000,-

6 komentar pada “Daftar Pajak Honda Verza Update

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.