Toyota

7 Kelebihan dan Kekurangan Toyota Rush, Terlengkap

Bonsaibiker.com – mas bro, kali ini kita bahasa 7 Kelebihan dan Kekurangan Toyota Rush yang bisa kita jumpai dari lapangan. Setidaknya ini bisa jadi bahan pertimangan mas bro sekalian untuk meminang mobil ini baik yang baru ataupun yang bekas.

7 Kelebihan dan Kekurangan Toyota Rush
7 Kelebihan dan Kekurangan Toyota Rush

7 Kelebihan dan Kekurangan Toyota Rush

Secara simpel 7 Kelebihan dan Kekurangan Toyota Rush bisa kita buatkan tabel sebagai berikut :

No.Kelebihan Toyota RushKekurang Toyota Rush
1.Fitur Keselamatan TerlengkapTenaga Mesin Kurang Nampol
2.Tampilan Eksterior Lebih Sporty dan gagahMasih Terasa Limbung
3.Jauh Dari Kesan Mobil Rental Kaleng-kalengKabin Belakang Sempit  
4.Kapasitas Bagasi LuasSuara Mesin Terdengar Kasar
5.Harganya Terbilang Cukup BersahabatHarga Jual Bekasnya Lebih Mudah Jatuh
6.Biaya Perawatan TerjangkauKabin Kurang Senyap
7.Spare Part Murah dan Bisa Disubstitusi dengan Avanza tipe 1.5  Bantingan Suspensi tergolong keras, terutama gen 1

Nah, untuk selengkapnya kita simak penjelasan per point terkait 7 Kelebihan dan Kekurangan Toyota Rush ini sebagai berikut:

7 Kelebihan Toyota Rush

  1. Fitur Keselamatan Terlengkap. Bisa dibilang adalah terlengkap di kelasnya mas bro. Varian Toyota Rush yang terbaru rupanya dibekali dengan deretan fitur enam SRS airbags untuk meningkatkan keselamatan mengemudi. Kemudian juga juga sudah mengusung teknologi Vehicle Stability Control (VSC) yang berguna untuk menjaga stabilitas laju mobil ini tetap baik di berbagai trek, terutama dengan eksistensi skid controlnya. Ada lagi fitur 7 indikator seat belt agar semua penumpang menggunakan sabuk pengaman. Selanjutnya mobil ini dibekali juga dengan fitur Anti-lock Braking System (ABS), Hill-Start Assist (HSA), tanda berhenti darurat, Isofix Base, dan Toyota Mini untuk keselamatan bayi berusia kurang dari 15 bulan.
  2. Tampilan Eksterior Lebih Sporty dan gagah. Ya, pada sektor tampilan fisiknya, Toyota Sudh ini memang berada di sektor small SUV. Yakni tampail dengan rancang bangun yang sangat kokoh, sporty dan gagah. Ini bisa dibilang tak kalah dengan SUV premium meski bentuknya sedikit lebih kecil. Penambahan grill depan ini memang bisa optimal menunjukkan tampilan yang lebih berkelas. Ditambah aksen model bergaris dengan krom. Adapun desain interiornya, mobil ini hadir dengan garis-garis tegas yang semakin menonjolkan aura sporty-nya.
  3. Jauh Dari Kesan Mobil Rental Kaleng-kaleng. Yup mas bro, memang kebanyakan mobil rental menggunakan MPV, seperti Avanza, Xenia, atau Livina maupun Luxio. Adapun Toyota Rush jarang dijadiin mobil rental. Dengan begitu maka kesan mobil rental pada tipe Rush ini menjadi hilang sehingga bisa memicu gengsi tersendiri. Tentu saja, hal tersebut merupakan salah satu hal pokok yang melengkapi kelebihan Toyota Rush.
  4. Kapasitas Bagasi Luas. Yup mas bro, walaupun mobil ini dibilang small SUV, tapi Rush hadir dengan bagasi yang cukup luas. Jadi bagasi mobil ini juga cukup lega untuk bisa digunakan membawa barang bawaan yang cukup banyak.
  5. Harganya Terbilang Cukup Bersahabat. Yup mas bro, kisaran harga mobil ini cuman di angka 200 sekian juta jadi tak terlalu mahal untuk kelas SUV.
  6. Biaya Perawatan Terjangkau. Pasalnya 3 s mobil ini melipah mas bro. Di kota-kota kecilpun ada dealer Toyota.
  7. Spare Part Murah dan Bisa Disubstitusi dengan Avanza tipe 1.5. Jadi mas bro, memang beberapa spare part pada Toyota Rush ini bisa disubstitusi atau menggunakan spare part yang dimiliki Avanza tipe 1.5. Untuk lebih jelasanya bisa konsultasi dengan bengkel di lingkungan anda. Atau nanti kita bisa bikin artikel tersendiri terkait hal ini.

7 Kekurangan Toyota Rush

  1. Tenaga Mesin Kurang Nampol. Khususnya untuk Toyota Rush yang generasi baru, dibekali dengan mesin baru. Ternyata tenaga yang dihasilkan sedikit lebih kecil dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Jadi mas bro, mesin lama Rush (3EZ) mampu menghasilkan tenaga sebesar 108 hp, sedangkan mesin barunya 2NR-VE hanya mampu memuntahkan tenaga sebesar 102 hp saja pada putaran mesin 6.000 rpm. Adapun torsi pada mesin baru adalah pada angka maksimal 136 Nm pada 4.200 rpm dan disalurkan dengan 2 jenis transmisi, yakni manual 5-percepatan dan otomatis 4-percepatan.
  2. Masih Terasa Limbung. Ini merupakan masalah lama yang tidak kunjung hilang mas bro, Sejak era Taruna. Kan konon ini adalah penerus taruna. Jadi masalah ini juga dirasakan oleh para pengguna Toyota Rush lawas, juga rush baru. Jadi gejala limbung ini dialami di trek lurus yang disinyalir muncul akibat ground clearance mobil yang cukup tinggi. Sebagai perbandingan saja mas bro, Toyota Rush punya ground clearance 220 mm, sementara Toyota Fortuner hanya 193 mm saja. Padahal FOrtuner jauh lebih besar dan lebar.
  3. Kabin Belakang Sempit
  4. Suara Mesin Terdengar Kasar. Jadi mas bro, ketika dinyalakan, suara mesin terdengar cukup kasar. Nah kalau dah gini kan bisa mengganggu kenyamanan penumpang di dalam kabin. Meski terdengar sepele, nyatanya hal ini harus dapat perhatian khusus dari pabrikan untuk segera memperbaikinya karena berkaitan langsung dengan faktor kenyamanan penumpang. Selain itu, hal tersebut juga diduga terjadi lantaran Toyota Rush punya system peredam kabin yang tidak terlalu baik.
  5. Harga Jual Bekasnya Lebih Mudah Jatuh. Jadi mas bro, misal anda punya uang 100 juta, bisa bakal dapet mobil ini dengan masih prima, masih kinyis-kinyis. Kadang di tahun yang sama, harga mobil ini masih kalah oleh Avanza.
  6. Kabin Kurang Senyap. Jadi faktor kebisingannya nampaknya masih menjadi titik lemah mobil ini. Jadi saat mobil melaju, di kabin sering muncul bisikan suara yang akan terdengar oleh penumpang yang pendengarannya peka.  Nampaknya sistem peredaman kabin Terios masih bisa ditembus oleh suara frekuensi rendah seperti dengung transmisi mas bro.
  7. Bantingan Suspensi tergolong keras, terutama gen 1. Untuk yang model muda, masalah ini nampaknya sudah mulai teratasi.

Demikian tadi artikel 7 Kelebihan dan Kekurangan Toyota Rush, semoga bermanfaat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.