Berita Umum

2 Maling Spesialis Kijang Dibekuk Polisi, Ngaku 13 Kali Nyolong

Bonsaibiker.com – mas bro sekalian, 2 Maling Spesialis Kijang Dibekuk Polisi, 2 maling ini Ngaku telah 13 Kali Nyolong mobil yang banyakan adalah Toyota Kiajang. Nah, kejayaan 2 maling ini dalam sepak terjangnya di dunia hitam kini harus berakhir. Keduanya harus takaluk di tangan Team Resmob Jatanras Polda Jateng bersama Resmob Polres Jepara dan Polres Kudus.

2-Maling-Spesialis-Kijang-Dibekuk-Polisi
2-Maling-Spesialis-Kijang-Dibekuk-Polisi

Team dari wilayah jateng ini telah berhasil mengungkap tindak pidana pencurian spesialis mobil kijang di 13 TKP berbeda. Kejadian penangkapan adalah pada hari Rabu, 20 Januari 2021 lalu.

2 Maling Spesialis Kijang Dibekuk Polisi

Mas bro, 2 Maling Spesialis Kijang Dibekuk Polisi ini adalah berinisial MF dan ADK. 2 pelaku curanmor ini merupakan warga Kabupaten Kudus. Dalam penangkapan ini diamankan beberapa barang bukti, diantaranya adalah:

  • 5 (lima) unit mobik kijang (BB hasil)
  • 1 (satu) unit mobil suzuki futura (BB hasil)
  • 1 (satu) unit mobil daihatsu Sigra (BB sarana)
  • Pakaian pelaku pada saat di TKP
  • 4 (empat) buah HP milik pelaku
  • 1 (satu) buah kunci Latter T

Mas bro,modus operandi pelaku dalam aksinya adalah dengan mencongkel pintu Kendaraan Bermotor, lalu menggunakan kunci leter T untuk menyalakan mobil curian yang mereka incer.

Mas bro, ngerinya, jumlah TKP yang mereka akui telah mereka lakukan pencurian adalah di 13 TKP. Weh, rekornya mayan lho masbro. 13 TKP yang diakui oleh 2 pelaku ini berdasarkan data yang dishare pati news adalah sebagai berikut :

  1. Di desa panggang KecamatanTahunan Kabupaten Jepara tanggal 29 Desember 2020.
  2. Di Teluk Awur Jepara tanggal 10 januari 2021.
  3. Di Tahunan Jepara tanggal 17 januari 2021.
  4. Di Jepara Kota Depan Kantor Bupati.
  5. Di Demak pasar gajah tgl 13 januari 2021.(futura).
  6. Di Purwodadi di parkir swalayan luwes purwodadi Desember 2020.
  7. Di Kudus kec. Jati Kab. Kudus 7 Oktober 2020.
  8. Di Kudus Pasar Buru Kec, Gebog, Kab. Kudus 17 Oktober 2020.
  9. Di Pati, Depan Kantor KUA Kabupaten Pati.
  10. Di depan swalayan ADA Pati.
  11. Di Cileduk Tangerang Banten.
  12. Di parkiran ragunan Jakarta.
  13. Di parkiran Monas Jakarta.

Yup mas bro, wilayahnya mayan luas lho, dari daerah kisaran Jepara-Kudus-Demak-Purwodadi, dan ternyata juga telah merambah ke Jakarta hingga Banten. Tapi ya kini dah berakhir masa kejayaannya 2 pencuri ini. Kini mereka harus meringkuk di balik jerurji penjara. Demikian artikel 2 Maling Spesialis Kijang Dibekuk Polisi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.