Berita Umum

Rombongan Moge Lolos Pemeriksaan Ganjil Genap di Kota Bogor, Usai Viral Polisi Angkat Bicara

Bonsaibiker.com – Mas bro sebuah berita ramai di sosial media bahwa ada Rombongan Moge Lolos Pemeriksaan Ganjil Genap di Kota Bogor. Yup mas bro, Iring-iringan motor besar ini tidak diberhentikan petugas. Mereka lolos di dua pos, yakni baik saat melewati ganjil genap di Kota Bogor maupun pemeriksaan surat Rapid Antigen di Simpang Gadog, Kabupaten Bogor. Kejadian adala pada hari Jumat (12/02/2021) kemarin.

Rombongan Moge Lolos Pemeriksaan Ganjil Genap di Kota Bogor
Rombongan Moge Lolos Pemeriksaan Ganjil Genap di Kota Bogor

Rombongan Moge Lolos Pemeriksaan

Kejadian Rombongan Moge Lolos Pemeriksaan ini terrekam ke dalam video lalu kemudian dishare di sosialmedia dan menjadi viral. Rombongan konvoi motor gede ( moge) ini melintas di ruas Jalan Pajajaran, Kota Bogor, Jawa Barat. Video ini diunggah akun Instagram @bogor24update. Nampak dalam vidio tersebut belasan moge melitas dengan pengawalan kepolisian.

Kalau mas bro mau ngepoin, silakan lihat dilink IG berikut :

KLIK SINI

Mas bro, permasalahan yang bikin viral adalah bahwa dari belasan moge yang melintas itu terlihat ada beberapa kendaraan yang bernomor polisi ganjil. Padahal aturan ganjil genap yang berlaku Jumat ini, hanya kendaraan yang berplat genap diperkenankan untuk melintas. Makanya warganet banyak yang tertarik untuk memviralkan.

Menurut berita yang berkembang, iring-iringan moge berplat B ini melintasi kawasan Kota Bogor mulai pukul 08.30 WIB. Masuk dari arah Jalan Raya Parung, Kabupaten Bogor, melewati Jalan Sholeh Iskandar, Kota Bogor, sebelum melintas di Jalan Pajajaran.

Saat itu memang petugas gabungan dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor dan kepolisian di Simpang Yasmin memang tak memberhentikan rombongan moge ini. Nampak dalam vidio mereka dibiarlakan lewat begitu saja, mungkin lantaran sudah dikawal mas bro.

Petugas Angkat Bicara terkait Rombongan Moge Lolos Pemeriksaan Ganjil Genap

Kabid Lalu Lintas Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bogor Dody Wahyudin menyatakan bahwa pemeriksaan ganjil genap berlaku untuk semua kendaraan yang tidak masuk dalam kategori dikecualikan. Menurutnya rombongan moge itu juga seharusnya diperiksa sesuai dengan aturan.

Belakangan polisi angkat bicara terkait kasus ini, Polresta Bogor Kota dikabarkan bakal melakukan penyelidikan terhadap robongan moge ini. Hal ini disampaikan Kapolreta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Pranomo Condro saat mengelar konprensi pers bersama Walikota Bogor, Bima Arya Sugiarto di Mako Polresta Bogor Kota, Jalan Kapten Muslihat, Jumat (12/02/2021).

Menurutnya sanksinya tentu diatur dalam peraturan wali kota nomor 107, tentang semua kegiatan yang berpontensi untuk menimbulkan kerumunan dan sebagainya tentunya diperkuat lagi dengan pemberlakuan dimasa PPKM ini.

27 komentar pada “Rombongan Moge Lolos Pemeriksaan Ganjil Genap di Kota Bogor, Usai Viral Polisi Angkat Bicara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.