Info Umum Motor Honda

AHM Gelar Kompetisi Vocational Video Challenge 2021

Bonsaibiker.com – Mas bro sekalian, ada sebuah info tentang AHM Gelar Kompetisi Vocational Video Challenge 2021 nih.  PT Astra Honda Motor (AHM) adakan gelaran kompetisi Vocational Video Challenge (VVC) 2021 dalam rangka memberikan apresiasi untuk karya video vokasi siswa SMK. Tentu saja peserta kontes amat antusias mengikuti kegiatan ini. Pelajar SMK yang menerapkan kurikulum Tenik Bisnis Sepeda Motor (TBSM) Astra Honda ini pun berhasil menghadirkan 4 pemenang kreatif mengemas materi ajar yang dipelajari di sekolah ketika masa-masa pandemi.

AHM Gelar Kompetisi

AHM Gelar Kompetisi

Yup mas bro, kegiatan khusus untuk siswa vokasi di masa pandemi ini diikuti sekitar 704 video kreatif dari seluruh Indonesia nih. Video-video tersebut diseleksi secara bertahap,  pada periode 1 – 30 September 2021 seleksi di tingkat regional. Pada 12 – 15 Oktober 2021, 40 video yang lolos pun masuk ke tahap seleksi tingkat nasional. Ada 3 video terbaik dan 1 video terfavorit pilihan masyarakat yang  diberikan apresiasi oleh AHM. Penilaian video kreativitas milik peserta tersebut berdasarkan originalitas video, kualitas video, dan kesesuaian konten video dengan tema yang dipilih. Selain itu, dalam penyampaian materi dan sisi penerapan keselamatan kerja dalam pengunaan alat serta bahan sesuai peraturan yang berlaku juga menjadi penilaian juri.

AHM Gelar Kompetisi.
AHM Gelar Kompetisi.

Dalam penjurian ada video terbaik dengan materi video Penggantian V-Belt dan Roler dan AHM berikan apresiasi pada video karya Ropi Ramdani dari SMK Tri Mitra Karawang, Jawa Barat tersebut nih mas bro. Lalu video terbaik kedua diraih Ajhi Tegar Bintara siswa dari SMK Muhammadya Bambanglipuro, Bantul, Yogyakarta yang menbuat video edukasi kreatif dengan permainan angle video dan editing kekinian. Lalu juara ketiga diraih Ahmad Taufik Kurniawan dari SMK Tri Tunggal 45 Makassar, Sulawesi Selatan. Dan Juara terfavorit diraih Rizqi Maulana dari SMK Muhhamadiyah Pekalongan dengan jumlah penonton video sekitar 17 ribu.

AHM Gelar Kompetisi`
AHM Gelar Kompetisi`

Untuk video terbaik,  yang Juara 1 meraih hadiah uang sebesar Rp5.000.000,- nih mas bro.Lalu yang juara 2 mendapatkan Rp4.000.000,- . Dan buat juara 3 raih uang sebesar Rp3.000.000,-. Untuk satu video terfavorit raih hadiah sebesar Rp2.000.000,-. Dan bagi para peserta yang berhasil lolos di tingkat regional, raih biaya beasiswa sebesar Rp1.000.000.,-. Demikianlah info tentang AHM Gelar Kompetisi Vocational Video Challenge 2021. Semoga bermanfaat.

2 komentar pada “AHM Gelar Kompetisi Vocational Video Challenge 2021

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.