Hari: 23 Mei 2014

Komparasi Motor

Pilih Mana, R 25 53 Jt 36 Hp Indent 3 Bulan, CBR 250 46,8 Jt 29 Hp Langsung Bawa Pulang?

Melihat fakta indent R 25 begitu tersendt-sendat, webnya ngedown, ada yang gagal, ada yang gak sabar, ada yang merasa ruwed, ada pula yang berhasil. Ya itulah fenomena Indent R 25. Sekarang bisa rame-rame pesen motor ini, bayar DP, tapi unit paling cepat bisa diterima 3 bulan mendatang alias Juli. Selama 3 bulan itu pula kita hanya bisa melamun dan membayangkan si R 25 ini di rumah, sambul tiap hari browsing mencari gambar R 25 sebagai pengobat rindu. Pun kalau motor bisa terwujud Juli sampai di garasi, masih butuh waktu 2-3 bulan lagi surat-surat bisa turun, artinya beli motor ini butuh waktu sekitar 5-6 bulan untuk bisa dikendarai, beh, apa gak mumet gan!

Read More
Harga Motor Baru

Gile Boss, New CBR 250 Double Keen Eyes Banting Harga, Rp 46,8 juta, Efek R 25 Kah Ini!

Setelah beberapa waktu lalu mengumumkan launch motor baru CBR 250 dengan Type dual Keen Eyes, kini CBR secar resmi mengumumkan harga barunya. Harga yang ditawarkan secara on the road Jakarta untuk tipe standar CBR250R Rp 46,8 juta (warna merah), Rp 47,8 juta (warna tricolor Red-White-Blue), dan Rp 48,3 juta (warna Repsol). Sementara itu, untuk tipe ABS dipasarkan dengan harga on the road Jakarta Rp 53,7 juta (warna merah), Rp 54,7 juta (warna tricolor Red-White-Blue), dan Rp 55,2 juta (warna Repsol).

Read More
Komparasi Motor

Kata Mister X Ada Benang Merah Antara R 25 Dan CB 150, Njendul Edition!

Unik juga pendpat Mister X ini, bahwa katanya Yamaha R 25 itu mempunyai hubungan khusus dengan CB 150 R, jelasny diantara kedua motor ini ada benang merahnya, atau titik ksamaannya. Nah saat James Bons tanya, aihihihi, lamak jawabnya cukup bikin perut mules. Katanya benang merah ini dari sisi desain, bahwa desainnya sama-sama njendul, bedanya kalau CB 150 R njendulnya di tutup tangkinya, sedangkan R 25 njendulnya justru di tangkinya yang katanya bentuknya mirip gunung atau segi tiga. Coba cekidot gan!

Read More
Testimoni pemakaian

Testimoni User Ayla: Disalip/Berpapasan Dengan Motor Batangan Pada Kecepatan Tinggi Mobil Bisa Goyang!

Sedikit mengejutkan ketika James Bons kemarin sore ngobrol-ngobrol dengan salah saorang user Ayla, kata mas bro ini ketika motornya sedang jalan, kemudian di salip oleh motor sport dengan kecepatn tinggi mobilnya bisa sedikit terasa limbung karena terpaan angin. Demikian juga ketika berpapasan dengan motor juga yang type batangan di kecepatan tinggi mobil ini bisa terasa limbung atau goyang. Nah itu baru motor, apalagi kalau berpapasan dengan bisa/truk di jalur pantura, mm, katanya mending pelan-pelan atau minggir dulu, kata mas bro user Ayla ini. Nah, hal ini bisa sedikit berkurang ketika ia membawa penumpang penuh, barulah efek limbung atau ngelang ini bisa berkurang drastis.

Read More
Minerva

Masih Belum Ngeh Dengan Launch Minerva VX 150 Kenapa Berbarengan Dengan R 25, Ada Hubungankah Dengan Yamaha?

Sebagaimana kita ketahui bahwa tanggal 20 Mei adalah hari Kebangkitan Nasional. Pada hari itu Yamaha memanfaatkannya untuk melaunch R 25 di Danau Toba Sumatra Utara dengan embel-embel sebagai hari kebangkitan Yamaha. Ya singkatnya kan dulu Yamaha sempat moncer dan menyamai penjualan motor Honda, lalu terpuruk dan kini katanya mau bangkit lagi. Nah sesuatu hal yang sedikit aneh adalah Minerva, kenapa melaunch RX 150 di hari yang sama dengan Yamaha melaunch R 25, meski tempat berbeda, tapi kah banyak media sudah disedot oleh Yamaha untuk meliput R25, ada apa dengan Minerva?

Read More